Jumat, 03 Agustus 2007

Bila seorang Pekerja/Profesional memasuki "dunia usaha"

Assalaamu'alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.
Bila seorang Pekerja/Profesional memasuki "dunia usaha", akan tetapi masih tetap dengan "pola-pikir Pekerja/Profesional" tanpa merubahnya menjadi "pola-pikir Pengusaha", maka dia akan TETAP bermaksud untuk BEKERJA di "dunia usaha" yang akan dimasukinya, sehingga:
1) Dia akan menjalan usaha yang sesuai dengan bidang pekerjaan (profesi) yang dipunyai/dikuasainya (dokter, pengacara, pedagang dan lain-lain);
2) HARUS sudah tersedia dana yang dinamakannya MODAL untuk membayar biaya-biaya yang diperlukan dalam melaksanakan pekerjaan;
3) HARUS sudah tersedia TEMPAT dan segala PERALATAN yang diperlukan untuk BEKERJA;
4) HARUS sudah tersedia orang-orang yang akan MEMBANTU dia bekerja, yang dinamakannya PEGAWAI.
Bila seorang Pekerja/Profesional bermaksud akan memasuki "dunia usaha" dengan menjadi "Pengusaha (Business-owner)", maka dia harus meninggalkan "pola-pikir Pekerja/Profesional" yang ada dalam "alam-pemikiran"nya dan untuk selanjutnya menggunakan "pola-pikir Pengusaha".
Pengusaha (Business Owner) yaitu seseorang yang membangun/menyusun suatu "SISTEM BISNIS" berdasarkan POTENSI EKONOMI yang ada disekitarnya dan kemudian menyerahkannya kepada EKSEKUTIF (TENAGA PROFESIONAL di bidang MANAJEMEN) serta TENAGA PROFESIONAL lainnya yang diperlukan untuk melaksanakannya, dengan pengertian:
1) "POTENSI EKONOMI' adalah segala sesuatu yang dapat dijadikan sebagai OBJEK USAHA untuk menghasilkan suatu "PRODUK", sedangkan "PRODUK" adalah barang atau jasa yang dapat memudahkan atau meningkatkan taraf kehidupan bagi pemakainya.
2) Setiap "SISTEM BISNIS" merupakan RANGKAIAN KEGIATAN (what to do) dalam suatu "Proses Bisnis" yang terpadu, sehingga menyusun suatu "SISTEM BISNIS" tidak lain adalah menciptakan lapangan kerja untuk para TENAGA PROFESIONAL yang kemudian akan menentukan cara melaksanakannya (how to do).
3) Seseorang BELUM dapat disebut PENGUSAHA (BUSINESS OWNER), bila:
a. belum menemukan POTENSI EKONOMI yang akan dijadikan OBJEK USAHA;
b. belum berhasil menyusun "SISTEM BISNIS";
c. belum menemukan EKSEKUTIF (TENAGA PROFESIONAL) yang akan menjalankan "SISTEM BISNIS", sehingga masih mempekerjakan diri sendiri (seff-employed);
d. "SISTEM BISNIS" yang dibangun/disusunnya belum menghasilkan REJEKI dalam bentuk pendapatan/uang.
Kami berdedikasi untuk MENUMBUHKAN "Pengusaha (Business-owner)" SEBANYAK MUNGKIN, yang SANGAT DIPERLUKAN oleh bangsa dan negara ini, dengan menyelenggarakan "Pendidikan Bisnis".
Bila Anda adalah seorang Pekerja/Profesional, yang oleh karena sesuatu hal, bermaksud akan memasuki "dunia usaha" dengan menjadi "Pengusaha (Business-owner)", hubungilah kami, atau sebaiknya datanglah ke alamat kami, untuk membicarakan kemungkinan kami dapat menyelenggarakan "Pendidikan Bisnis" untuk Anda.
"M. A. Dani & Associates"

Wassalam,
Jasa Konsultansi dan Pendidikan/Pelatihan Manajemen Bisnis
BERBUAT NYATA dalam rangka "PERBAIKAN NASIB BANGSA MELALUI PENDIDIKAN BISNIS"
Jl. Kampung Melayu Kecil 5, No.3/RT.14/RW.10, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan 12840
Telpon (021) 8303541

Tidak ada komentar: